Resep Komplit Olahan Tempe : Tempe Burger

Resep Komplit Olahan Tempe : Tempe Burger

Resep Komplit Olahan Tempe : Tempe Burger 

Bahan :


  • 300 g tempe, kukus, hancurkan kasar
  • 1 bh bawang Bombay, cincang
  • 100 g daging sapi cincang, sangria sampai air daging habis
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1 btg daun bawang, iris tipis bagian yang putih
  • 1 sdm seledri cincang
  • 1 btr telur, ambil putihnya untuk mengolesi adonan
  • 2 sdm minyak goreng, untuk menumis
  • 2 sdm margarin, untuk menggoreng

Pelengkap :


  • Daun selada secukupnya
  • Saus tomat dan cabe secukupnya 

Bumbu :


  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt merica bubuk 
  • 1 sdt garam 
  • ¼ pala bubuk 

Cara membuat :


  1. Panaskan minyak, tumis bawang putioh dan bawang boombay hingga harum. Aduk hingga layu, angkat.
  2. Campurkan tumisan bumbu dengan tempe, daging sapi, daun bawang, dan seledri.
  3. Tambahkan kecap manis, merica bubuk, garam, dan pala bubuk. Aduk rata hingga menjadi adonan.
  4. Bentuk adonan bulat- bulat berdiameter 7 cm.
  5. Olesi permukaan adonan dengan putih telur. Panaskan margarin, goreng adonan hingga berwarna kecoklatan.
  6. Selipkan adonan tempe yang sudah digoreng di antara roti. Tambahkan daun selada dan saus tomat atau cabe sebagai pelengkap. Sajikan. 


0 Response to "Resep Komplit Olahan Tempe : Tempe Burger "

Post a Comment