Resep Komplit Olahan Tempe : Sup Tempe
Resep Komplit Olahan Tempe : Sup Tempe
Bahan
- 200 g tempe, kukus dan haluskan
- 250 g daging dan tetelan sapi, rebus hingga empuk lalu sisihkan
- 15 btr telur puyuh, rebus, dan buang kulitnya
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm bawang Bombay, cincang
- 2 bh cabe merah besar, belah dan buang bijinya
- 1 btr telur, kocok lepas
- 1 bh tomat besar, potong-potong
- 2 lbr daun salam
- 2 lbr daun jeruk purut
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- Lada halus secukupnnya
- 2 sdm minyak goreng, untuk menumis
Cara membuat :
- Campurkan tempe dengan kocokan telur, garam, dan lada halus secukupnya. Aduk rata hingga menjadi adonan.
- Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil. Goreng dan tiriskan.
- Panaskan kaldu daging bekas rebusan tetelan.
- Sementara itu, panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang boombay sampai harum dan layu.
- Masukkan tumisan bawang ke dalam air kaldu.
- Masukkan daging, tempe, telur puyuh, cabe merah, daun salam, daun jeruk, garam, lada dan gula secukupnya.
- Masak sampai mendidih. Menjelang diangkat, masukkan tomat. Angkat dan sajikan.
0 Response to "Resep Komplit Olahan Tempe : Sup Tempe "
Post a Comment