Membuat Masakan Khas Terik Tempe

Terik Tempe Griya Maknyus
Terik Tempe Griya Maknyus
Terik tempu merupakan olahan yang berbahan dasar tempe tanpa tambahan bahan lain kecuali bumbu. Dimasak dengan cara mengungkep tempe di dalam rempah- rempah sedemikian rupa dan santan yang kental membuat olahan masakan Terik Tempe mempunyai rasa yang gurih dan sedikit manis. Selain harga bahan yang murah, tempe juga berkhasiat untuk kesehatan dan sangat cocok untuk dijadikan teman makan harian. 

Untuk resep dan cara membuatnya, berikut griyamaknyus.com berikan langkah- langkah praktis untuk panduan sahabat dalam membuat Terik Tempe. 

Bahan :
  • 400 g tempe, potong 4x4x2 cm
  • 3 sdm minyak sayur, untuk menumis
  • 3 lbr daun jeruk purut
  • 600 ml santan

Bumbu Halus :
  • 6 btr bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 btr kemiri
  • 1 sdt merica butiran
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 cm lengkuas
  • ½ sdt gula pasir
  • 1 sdt garam

Cara Membuat :
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
  2. Masukkan santan, tambahkan daun jeruk. Didihkan.
  3. Masukkan tempe. Masak hingga kuah kental dan berminyak. Angkat dan sajikan.

Penjelasan :
Untuk 6 Porsi

0 Response to "Membuat Masakan Khas Terik Tempe "

Post a Comment